Selasa, 26 April 2016

291 SIAPA MASUK PINTU GERBANG?

6/8
1b=F
291  SIAPA MASUK PINTU GERBANG?

1/4
Siapa masuk pintu mutiara 
Di surga, di surga?
Dan memandang Sang Putra
Engkaukah dia? Akukah dia?
Siapa yang jalan di jalan mas
Melihat pemandangan indah?
Gembira ria dengan bebas
Engkaukah dia? Akukah dia?

2/4
Siapa akan letak salibnya 
Di surga, di surga?
Serta t’rima mahkota mulia
Engkaukah dia? Akukah dia?
Siapa yang akan lihat Raja?
Lepas dari susah dunia
Dan bersukacita s’lamanya?
Engkaukah dia? Akukah dia?

3/4
Siapa ketuk pintu tertutup 
Di surga, di surga?
Dan dengar "Ku tak kenal engkau"
Engkaukah dia? Akukah dia?
Siapa bers’ru, takkan didengar?
Minta masuk, takkan dit’rima
Tak t’rima upah orang benar
Engkaukah dia? Akukah dia?

4/4
Siapa nyany lagu kem’nangan
Di surga, di surga?
Melantunkan lagu tebusan
Engkaukah dia? Akukah dia?
Siapa akan bertemu lagi
Dengan semua kekasihnya?
Tinggal kekal di neg’ri suci
Engkaukah dia? Akukah dia? 

290 DUDUK DEKAT KAKI YESUS

4/4
1b=F
290  DUDUK DEKAT KAKI YESUS

1/3
Duduk dekat kaki Yesus 
Dan mendengar sabda-Nya
Itulah tempat terindah 
Ku mau tetap serta Dia
Duduk dekat kaki Yesus 
Di sana ku pandang t’rang
Kasih-Nya yang tak terduga 
Rahmat-Nya tak terbilang

2/3 
Duduk dekat kaki Yesus
Tempat yang berbahagia
Di sana ku buangkan dosa 
Dan mendapat rahmat-Nya
Duduk dekat kaki Yesus
Di sana ku berdoa
Hiburan, berkat dan kuasa 
Tiap hari ku t’rima

3/3 
Dekat di kaki-Mu, Tuhan 
B’rilah aku berkat-Mu
Tilik aku dengan kasih 
Segarkanlah jiwaku
B’ri padaku Roh-Mu, Tuhan 
Sucikanlah hatiku
Tolonglah aku bersaksi 
Hal Engkau, Penebusku

289 B’RANI HATI KAR’NA BENAR

3/8
5b=Db
289  B’RANI HATI KAR’NA BENAR

1/3
B’rani hati kar’na benar 
Kerjakan tugasmu dengan tegar
Kabarkan Injil, riang dan sabar 
Malaikat bantu agar tersebar
Malaikat bantu agar tersebar

Ref:
B’rani hati kar’na benar 
B’rani kar’na benar

2/3
B’rani hati kar’na benar 
Bujukan setan jangan didengar
Berdiri dengan setulus hati 
Sebagai pahlawan b’rani mati
Sebagai pahlawan b’rani mati

3/3
B’rani hati serta tulus 
Tuhan p’liharakan, jalanlah t’rus
Majulah ke depan dengan b’rani  
Langkah tetap ke neg’ri yang suci
Langkah tetap ke neg’ri yang suci

288 AKU PUJI PENEBUSKU

9/8
1#=G
288  AKU PUJI PENEBUSKU

1/3
Aku puji Penebusku
Kasih-Nya ajaib sungguh
Di salib Dia terpaku
Untuk bebaskan aku

Ref;
Kupuji Jurus’lamat
Darah-Nya menebusku
Di salib ku diampuni
Kasih-Nya s’lamatkanku 

2/3
Kuc’ritakan kisah indah
Kusesat dis’lamatkan
Kasih-Nya yang tak terhingga
Hidup-Nya dikorbankan

3/3
Aku puji Penebusku
Dan kasih-Nya padaku
Hidup baru dib’rikan-Nya
Serta Tuhan s’lamanya 

287 SATU SAJA KU INGINI

3/4
2b=Bb
287  SATU SAJA KU INGINI

1/4
Satu saja ku ingini 
Dari pada-Mu ya Tuhan
Baik oleh air pun Roh Suci 
Ku mohon Tuhan sucikan

Ref:
Oh Tuhan sucikan aku 
Oleh kuasa Roh Allah
Kiranya kesalahanku 
Engkau hapuskan ya Bapa

2/4
Ku percaya akan khayal 
Dari pada-Mu Ya Yesus
Tetapi yang lebih kekal 
Ialah hati yang kudus

3/4
Jikalau hatiku bersih 
Lebih luas pandanganku
Dalam hidup-Mu yang suci 
Ku lihat akan kasih-Mu 

4/4
Meski ku jaga jalanku 
Dan menahankan pikiran
Sia-sia upayaku 
Sucikan aku ya Tuhan

286 BILA YESUS AKAN MENGUMPULKAN


4/4
1b=F
286  BILA YESUS AKAN MENGUMPULKAN

1/3
Bila Yesus akan mengumpulkan 
S’gala bangsa di depan-Nya
Bagaimana kita akan tahan
Di depan pengadilan-Nya

Ref:
Dia akan kumpulkan gandum-Nya 
Dan sekam akan dibuang-Nya
Bagaimana kita akan tahan 
Di depan pengadilan-Nya?

2/3
Kita akan mendengar suara-Nya 
Engkau hamba yang setia
Atau gemetar di hadapan-Nya 
Kar’na ditolak oleh-Nya

3/3
Kuatkan dan tetapkan hatimu 
Teguh menuju ke surga
Bila tiba nanti waktu itu 
Kita klak bersuka-suka 

285 KU DENGAR LAGU YANG MERDU

6/8
3#=A
285  KU DENGAR LAGU YANG MERDU

1/4
Ku dengar lagu yang merdu
Biduan surga yang syahdu
Senantiasa ku nyanyikan 
Damai anug’rah Tuhan

Ref:
Damai, damai
Damai anug’rah Tuhan
Oh, damai ajaib dan permai 
Damai anug’rah Tuhan

2/4
Damai oleh salib Yesus
Damai oleh tebusan-Nya
Tak ada lain alasannya 
Damai anug’rah Tuhan

3/4
Bila Yesus nanti datang
Hatiku p’nuh sukacita
Berkat-Nya berlimpah-limpah 
Damai anug’rah Tuhan

4/4
Aku tinggal dalam Tuhan
Di sisi-Nya ada damai
Damai perhentian yang indah 
Damai anug’rah Tuhan 

284 EDEN, TAMAN YANG TERINDAH

6/8
3b=Eb
284  EDEN, TAMAN YANG TERINDAH

1/3
Eden taman yang terindah
Alammu pun teduh
Pada hati yang berduka
B’ri penghiburanmu

Ref:
Eden taman yang terindah
Tempat damai teduh
Di dalam sengsara di dunia
Ku rindu perhentianmu

2/3
Dalam hati yang berkeluh
Terbit suka cita
Kar’na dengar lagu merdu
Dari surga mulia

3/3
Sana rumah Jurus’lamat
Dan umat tebusan
Semua yang beroleh s’lamat
Memujikan Tuhan

283 SIAPA YANG MENDENGAR, SERUKANLAH

4/4
2#=D
283  SIAPA YANG MENDENGAR, SERUKANLAH

1/3
Siapa yang mendengar, serukanlah
Kabar kes’lamatan ke s’luruh dunia
Masyhurkanlah s’karang kabar mulia
Marilah siapa yang mau

Ref:
Marilah yang mau, marilah yang mau
Kabar s’lamat ini b’rilah orang ta’u
Allah, Bapa kita, ‘kan jemput engkau;
“Marilah siapa mau”

2/3
Siapa yang bersedia, datang lekas
Pintu b’lum tertutup masuklah bebas
Hanya Tuhan Yesus dapat s’lamatkan 
Marilah siapa yang mau

3/3
Siapa bersedia, teguh janji-Nya
Siapa bersedia, tahan selamanya
Siapa bersedia, s’lamat dib’ri Tuhan
Marilah siapa yang mau

282 HAI S’KALIAN ORANG

6/8
1#=G
282  HAI S’KALIAN ORANG

1/4
Hai s’kalian orang yang mengasihi Tuhan
Mari bersama memuji 
Mari bersama memuji
Ke hadirat Tuhan, Ke hadirat Tuhan

Ref:
Berjalan ke Sion,
Kota Sion yang terindah
Mari berjalan ke Sion,
Kota Allah yang termulia

2/4
Susahlah hatinya yang tak kenal Tuhan
Tetapi bagi umat-Nya
Tetapi bagi umat-Nya
Bersukacitalah, Bersukacitalah

3/4
Seb’lum kita tiba di neg’ri t’rang itu
Beribu padang yang indah
Beribu padang yang indah
Yang kita jalani, Yang kita jalani

4/4
Mari, berjalanlah ke neg’ri yang indah
Sapulah air matamu
Sapulah air matamu
Bersorak-soraklah, bersorak-soraklah

281 BILA PANDANG SALIB YESUS

3/4
1b=F
281  BILA PANDANG SALIB YESUS

1/4
Bila pandang salib Yesus
Kurenungkan kematian-Nya
Semua harta dunia ini
Kuyakini tak berguna

2/4
Dari rusuk dan dahi-Nya
Menitik kasih dan duka
Pernahkah terdapat kasih
S’perti kasih Yesus Tuhan

3/4
Aku megahkan diriku
Hanya dalam salib Tuhan
Darah-Nya yang suci itu
S’gala dosa dihapuskan

4/4
Bila s’luruh harta dunia
Akan menjadi milikku
Semua tak ada artinya
Dibandingkan kasih Tuhan

280 MULIAKAN ALLAH

3/4
1#=G
280   MULIAKAN ALLAH

1/3
Muliakan Allah, Agung karya-Nya
Kar’na kasih-Nya dib’rikan Putra-Nya
Korbankan nyawa-Nya bagi manusia
Gerbang kes’lamatan terbuka sudah

Ref:
Puji Dia, Puji Dia, Dengarlah suara-Nya
Puji Dia, Puji Dia, Mari bersoraklah
Datang pada Bapa oleh Putra-Nya
Muliakan Allah, besar kuasa-Nya

2/3
O, sungguh sempurna jasa darah-Nya
Bagi yang percaya pada janji-Nya
Orang yang berdosa yang mau percaya
Yesus memb’ri pengampunan pada-Nya 

3/3
Agunglah hikmat-Nya, agung karya-Nya
Besar sukacita Kar’na Putra-Nya
Namun lebih mulia dari semuanya
Bila k’lak kita memandang wajah-Nya

279 KRISTUS T’LAH SLAMATKAN

3/4
1b=F
279  KRISTUS T’LAH SLAMATKAN

1/4
Kita sudah mendengar 
Kristus t’lah s’lamatkan
Masyhurkan kebenaran 
Kristus t’lah s’lamatkan
Kabarkan kelepasan 
Kepada semua bangsa
Itulah firman Tuhan
Kristus t’lah s’lamatkan

2/4
G’lombang laut memasyhurkan 
Kristus t’lah s’lamatkan
Semua orang berdosa 
Kristus t’lah s’lamatkan
Pulau-pulau nyanyilah 
Samudra gelorakan
Bumi pun memujikan
Kristus t’lah s’lamatkan

3/4
Dengan nyaring serukan 
Kristus t’lah s’lamatkan
Tuhan b’rikan rahmat-Nya 
Kristus t’lah s’lamatkan
Nyanyi puji pada-Nya 
Kar’na karunia-Nya
Hidup kekal di surga
Kristus t’lah s’lamatkan

4/4
Dalam topan sorakkan 
Kristus t’lah slamatkan
S’gala bangsa sorakkan 
Kristus t’lah s’lamatkan
Hai umat puji Dia 
Kabarkan pengharapan
Masyhurkan Injil itu
Kristus t’lah s’lamatkan

278 DI TEPIAN SUNGAI YORDAN

4/4
3b=Eb
278  DI TEPIAN SUNGAI YORDAN

1/4
Berdiri di tepi Yordan
Dan pandang jauh sana
Pergi ke tanah Kanaan
Rumahku di sana

Ref:
Aku menuju ke Kanaan
Ke negeri perjanjian itu
Hai saudara ikutlah serta
Ke neg’ri perjanjian itu

2/4
Di neg’ri yang permai itu
T’rang siang s’lamanya
Yesuslah t’rang hidup itu
Malam g’lap t’lah lalu 

3/4
Bila ku tiba di surga
Yang kekal bahagia
K’lak kupandang wajah Bapa
Dalam k’rajaan-Nya 

4/4
Hatiku bersukacita
T’lah tinggalkan dunia
Walau ombak Yordan dan mend’ru
Takkan gentar aku 

277 BETAPA S’NANG AKU KABARKAN

6/8
3#=A
277  BETAPA S’NANG AKU KABARKAN

1/4
Betapa s’nang aku kabarkan  
Hal tebusan darah Tuhan
Rahmat-Nya tak berkesudahan 
Jadikan aku milik-Nya

Ref:
Aku sudah ditebus oleh darah-Nya
Aku jadi milik Yesus selamanya

2/4
Aku bahagia dalam Yesus 
Agunglah pengorbanan-Nya 
Aku yakin t’rang hadirat-Nya 
Beserta aku s’lamanya

3/4
Aku akan memandang Yesus 
Dalam kemuliaan-Nya
Firman-Nya menuntun langkahku 
Kunyanyikan lagu surga

4/4
Mahkota tersedia bagiku 
Di surga yang mempesona 
Bersama umat yang sempurna  
Bersama Tuhan di surga

276 DARAH YESUS T’LAH TERTUMPAH

4/4
2b=Bb
276  DARAH YESUS T’LAH TERTUMPAH

1/5
Darah Yesus t’lah tertumpah
Bagi yang berdosa
Oleh-Nya semua manusia
Terhapus dosanya
Terhapus dosanya
Terhapus dosanya
Oleh-Nya semua manusia
Terhapus dosanya

2/5
Ya Domba Allah, darahMu
Tak hilang kuasanya
Hingga seluruh umat-Mu
S’lamat sejahtera 
S’lamat sejahtera 
S’lamat Sejahtera
Hingga seluruh umat-Mu
S’lamat sejahtera 

3/5
Oleh iman ku melihat
Buah pengorbanan-Mu
Ku memasyhurkan kasih-Mu
Sampai akhir hayat
Sampai akhir hayat
Sampai akhir hayat
Ku memasyhurkan kasih-Mu
Sampai akhir hayat

4/5
Ku yakin Tuhan sediakan
Bagiku kecapi
Kar’na darah-Nya ku layak 
Puji Dia di surga
Puji Dia di surga
Puji Dia di surga
Kar’na darah-Nya ku layak
Puji Dia di surga

5/5
Dengan lagu merdu mulia
Ku puji nama-Nya 
Yang berkuasa membangkitkan 
Dan b’ri kes’lamatan
Dan b’ri kes’lamatan
Dan b’ri kes’lamatan
Yang berkuasa membangkitkan 
Dan b’ri kes’lamatan

275 TOLONGLAH AKU YA ALLAH

3/4
3#=D
275  TOLONGLAH AKU YA ALLAH

1/3
Tolonglah aku ya Allah
Memujikan rahmat-Mu
Kar’na berkat dan anug’rah
Yang hiburkan hatiku
Tolong ajar aku, Tuhan
Lagu saleh di surga
Agar aku muliakan
Penebus manusia

2/3
Sampai pada hari ini
Tuhan sudah ‘slamatkan
Dan sepanjang umur nanti
Ia akan lindungkan
Saat ku di luar kandang
Dalam banyak bahaya
Yesus sudah bawa pulang
Oleh korban darah-Nya

3/3
Aku sangatlah berhutang
pada Jurus’lamatku
Kar’na s’gala kasih sayang
Dan berkat-Nya padaku
Sungguh lemah aku ini
Ya Penebus Tuhanku
S’karang aku s’rahkan diri
Dan jiwaku pada-Mu

274 MENGAPA DARAH-MU YESUS

3/4
4b=Ab
274  MENGAPA DARAH-MU YESUS

1/5
Mengapa darah-Mu, Yesus,
Tertumpah untukku?
Mengapa Engkau disiksa
Untuk s’lamatkan ku?

Ref:
Tolonglah aku, ya Tuhan,
Supaya setia
Dan ingatlah aku, Tuhan,
Dari takhta surga

2/5
Sungguhkah kar’na dosaku
Tuhan disalibkan?
Kasih Yesus ajaib sungguh
Tak ada bandingan

3/5
Tidak heran matahari
Jadi g’lap gulita
Waktu Jurus’lamat mati
Untuk manusia

4/5
Ku tundukkan kepalaku
Menghadap salib-Nya
Tercurahlah air mataku
Menyesali dosa

5/5
Takkan dapat tangisanku 
Membayar hutangku
Aku mau s’rah diriku
Ya Yesus, pada-Mu

273 DENGAR LONCENG SURGA

4/4
2b=Bb
273  DENGAR LONCENG SURGA

1/3
Dengar lonceng surga, Amat meriah
Karna pulang jiwa yang sesat
Bapa mau berjumpa dengan mulia-Nya
Dan menyambut anak yang penat

Ref:
Puji Tuhan malaikat nyanyi
Puji Tuhan bunyi kecapi
Seg’nap tent’ra surga sorak berseru
Menyanyi pujian yang merdu

2/3
Dengar lonceng surga, Indah suaranya 
Kar’na pertobatan yang sungguh
Tuhan mengampuni orang berdosa
Dan menjadi jiwa yang baru

3/3
Dengar lonceng surga, Pesta digelar,
Semua malaikat  bergembira 
Masyhurkanlah Yesus Sabda yang benar
Telah lahir jiwa yang indah

272 BAHAGIA HARI ITU

3/2
1#=G
272  BAHAGIA HARI ITU

1/4
Bahagia hari itu
Saat aku t’rima Yesus
Dengan rajin patut aku
Masyhurkan Dia di dunia

Ref:
Hari yangbahagia, saat aku trima Yesus
DiajarNya ku berjaga
Berdoa dan bergembira
Hari yang bahagia, saat aku t’rima Yesus

2/4
Aku sudah menyerahkan
Diriku kepada Tuhan
Dipanggil-Nya aku datang
Dengan penuh kesukaan

3/4
Sejahteralah hatiku
Kar’na Tuhan menghiburkan
Ku tak lagi bimbang aku
Hidup kukuh dalam iman

4/4
Malaikat surga yang mulia
Mendengar janji hatiku
Hingga aku putus nyawa
Tetap teguh perjanjianku

271 JADILAH TUHAN KEHENDAK-MU

9/4
3b=Eb
271  JADILAH TUHAN KEHENDAK-MU

1/4
Jadilah Tuhan, kehendak-Mu
Engkaulah Khalik, aku debu
Jadikan aku sesuka-Mu
Aku menunggu di kaki-Mu

2/4
Jadilah Tuhan, kehendak-Mu
Ujilah skarang percayaku
Aku menyembah di kaki-Mu
Basuhkan aku s’perti salju

3/4
Jadilah Tuhan, kehendak-Mu
Penatlah aku, tolong, Yesus
Kuasa sepenuh di tangan-Mu
Jamahlah aku Agar sembuh

4/4
Jadilah Tuhan, kehendak-Mu
B’rikanlah aku iman teguh
Penuhi aku dengan Roh-Mu
Hiduplah Engkau dalam aku 

270 DOSAMU DIHAPUSKAN

3/4
4b=Ab
270  DOSAMU DIHAPUSKAN

1/3
Dosamu dihapuskan
Meski pun sangat besar
Dosamu dihapuskan
Meski pun sangat besar
Amat besar kasih-Nya, 
Yang mengampunkan
Dosamu dihapuskan
Dosamu dihapuskan
Meski pun sangat besar
Meski pun sangat besar

2/3
Dengarlah suara Yesus
Yang memanggil namamu
Dengarlah suara Yesus
Yang memanggil namamu
Amat besar rahmat-Nya, Murah hati-Nya 
Dengarlah suara Yesus
Dengarlah suara Yesus
Yang memanggil namamu
Yang memanggil namamu

3/3
Dosamu diampuni
Tak diingat-Nya lagi
Dosamu diampuni
Tak diingat-Nya lagi
Hai pandanglah pada-Ku, kata Tuhanmu
Dosamu diampuni
Dosamu diampuni
Tak diingat-Nya lagi
Tak diingat-Nya lagi

Amin...

268 PADA SAAT BERDOA

3/4
3b=Eb
268  PADA SAAT BERDOA

1/4
Pada saat berdoa rendahkanlah hati
Di kaki Jurus’lamat kita berbakti
Jika kita percaya kita dilindung-Nya
Oh, betapa bahagia duduk di hadirat-Nya

Ref:
Saat berdoa, saat terindah
Oh, betapa bahagia duduk di hadirat-Nya

2/4
Pada saat berdoa Yesus s’lalu dekat
Ia mendengar doa dan b’rikan berkat
Ia menghimbau kita bawa s’gala susah
Oh, betapa bahagia duduk di hadirat-Nya

3/4
Pada saat berdoa jauhkan godaan
Boleh s’rahkan bebanmu kepada Tuhan
Kasih-Nya tak terduga, damai dib’rikan-Nya
Oh, betapa bahagia duduk di hadirat-Nya

4/4
Pada saat berdoa haraplah pada-Nya
Berkat yang dijanji-Nya tentu dib’ri-Nya
Oleh tetap percaya hilang s’gala duka
Oh, betapa bahagia duduk di hadirat-Nya



269 BERJALANLAH DI DALAM T’RANG

3/4
1#=G
269  BERJALANLAH DI DALAM T’RANG

1/4
Berjalanlah di dalam t’rang
Dipimpin Roh Allah
Masuk persatuan senang
Di dalam kasih-Nya
Di dalam kasih-Nya

2/4
Berjalanlah di dalam t’rang
Dan seg’ra g’lap lalu
Hatimu pun menjadi t’rang
Sepanjang hidupmu
Sepanjang hidupmu

3/4
Berjalanlah di dalam t’rang
Sampai kesudahan
Ingat Yesus sudah menang
Atas kematian
Atas kematian

4/4
Berjalanlah di dalam t’rang
Seumur hidupmu
Sinar Allah yang benderang
Terangi jalanmu
Terangi jalanmu

267 TARIK JIWA SATU

6/8
4#=E
267  TARIK JIWA SATU

1/3
Oh b’rilah aku, ya Tuhan, 
Kasih akan jiwa satu
Dan tolonglah aku Tuhan
Tarik jiwa itu

Ref:
Tarik jiwa satu
Tarik jiwa satu
Oh, tolonglah aku, Tuhan,
Tarik jiwa satu

2/3
Tuhan, aku mau nyatakan 
Kasih pada jiwa satu
Dan aku ‘kan usahakan
Tarik jiwa itu

3/3
Aku ‘kan bersukacita 
Kar’na kasih jiwa satu
Yang aku bawa, ya Tuhan, 
Pulang ke rumah-Mu

266 BAWA S’GALA PERSEPULUHANMU

4/4
1b=F
266  BAWA S’GALA PERSEPULUHANMU

1/4
Dengar Sabda Allah dalam Kitab-Nya
Bawa s’gala persepuluhanmu
Penuhilah perbendaharaan-Ku
Demikianlah Sabda Allah

Ref: 
Bawa s’gala persepuluhanmu
Dan ujilah Tuhan Allahmu
Berkat Allah akan curahkan 
Dengan berkelimpahan kepadamu

2/4
Tunjukkanlah  penyerahan pada-Nya
Bawa s’gala persepuluhanmu
Pintu langit Tuhan akan membuka
Turunlah berkat yang limpah

3/4
Maukah engkau t’rima kuasa Roh Allah
Bawa s’gala persepuluhanmu
Kuasa iblis di hadapanmu kalah
Penyerahanmu sempurna

4/4
Persembahkan pujian bagi Allah
Usai bawa persepuluhanmu
Nyanyi haleluya dari hatimu
Setelah t’rima berkat-Nya

265 KAMI DATANG PADA-MU

4/4
1b=F

BATAK
265  KAMI DATANG PADA-MU

1/5
Kami datang pada-Mu 
Menyembah di kaki-Mu
Janganlah tolak kami
Tuhanlah kami cari 
Tuhanlah kami cari

2/5
Kami harap padaMu 
B’ri kasih-Mu yang penuh
Isilah hati kami
Dengan rahmat dan puji 
Dengan rahmat dan puji

3/5
B’rikan kami ya Allah 
Damai dan bahagia
B’rikanlah oleh Roh-Mu
Kes’lamatan bagiku 
Kes’lamatan bagiku 

4/5
Hiburkan yang berduka  
B’rikanlah sukacita 
Yang jatuh angkat seg’ra
Dan teguhkan imannya 
Dan teguhkan imannya

5/5
B’rikanlah pada kami 
Anug’rah serta kasih
Bebaskan dari dosa
B’rikanlah pengharapan 
B’rikanlah pengharapan 

264 AKU TAK CINTA DUNIA

3/4
4b=Ab
264  AKU TAK CINTA DUNIA 

1/3
Aku tak cinta dunia 
Dan kekayaannya 
Hanyalah surga mulia 
Tempat yang bahagia  
Oh, adakah tertulis
namaku di sana? 
Dalam Kitab Alhayat
Di surga yang baka

Ref:
Adakah tertulis namaku di sana?
Dalam Kitab Alhayat di surga baka

2/3
Tuhan, dosaku banyak 
Bagai pasir di laut
Darah-Mu itu layak 
Menebus dari maut 
Ada dalam Firman-Mu
Janji-Mu, ya Tuhan 
Meski banyak dosamu
Aku mau hapuskan

3/3
Kota yang amat mulia 
Tempat yang terindah 
Rumah bagi umat-Nya 
Tebusan darah-Nya 
Oh, betapa ku rindu
Masuk kota Allah 
Oh, adakah namaku
tertulis di sana?

263 BILA SELESAI TUGAS KERJAKU

6/4
1#=G
263  BILA SELESAI TUGAS KERJAKU

1/3
Bila selesai tugas kerjaku 
Dan aku tiba di neg’ri baru 
Aku menyembah di hadirat-Nya
Sempurnalah kemuliaanku

Ref:
Cukup mulia bagi aku
Cukup mulia bagi aku
 Bila k’lak kulihat wajah Tuhan 
Sungguh sempurna kemuliaanku 

2/3
Bila k’lak oleh kemurahan-Nya 
Aku mendapat tempat di surga 
Dan aku memandang wajah Tuhan
Sempurnalah kemuliaanku

3/3
Banyak sahabat k’lak ku bertemu 
Itu menambah sukacitaku 
Tapi melihat senyuman Tuhan
Sempurnalah kemuliaanku

262 HAI SAUDARA MENGAPA?

9/8
2#=D
262  HAI SAUDARA MENGAPA?

1/4
Hai saudara mengapa 
Tak datang pada Yesus
Dengarlah panggilan-Nya 
Hai saudara, datanglah

Ref:
Datanglah, datanglah, 
Mengapa  berlambatan?
Datanglah, datanglah, 
T’rimalah berkat Tuhan 

3/4
Tak ada perdamaian
Dalam dunia yang fana 
Datanglah pada Tuhan 
Perhentian t’rimalah

4/4
Datang mengaku dosa 
Tuhan takkan tolakkan
Haraplah kepada-Nya 
Ia akan s’lamatkan

261 HATI YANG MEMUJI ALLAH

3/4
1#=G
261  HATI YANG MEMUJI ALLAH

1/4
Hati yang memuji Allah
Bebas dari dosa
Hati yang yakin darah-Nya
Untukku tercurah 

2/4
Hati yang lembut dan bers’rah
Di takhta Penebus
Hanya Kristus yang bersabda
Di surga yang kudus

3/4
Hati dan hidup yang baru
Penuh kasih surga
Suci, sempurna bersatu
Seperti hati-Nya

4/4
B’rilah ya Tuhan, rahmat-Mu
Dari surga mulia
Suratkanlah nama baru
Nama kasih Allah

260 BAWA PERSEMBAHANMU

6/8
1b=F
260  BAWA PERSEMBAHANMU

1/3
Bawa persembahanmu dengan kesukaan
Nyatakanlah kasihmu dengan perbuatan
Tuhan tidak memandang b’rapa engkau bawa
Segala persembahan senangkan hati-Nya

Ref:
Bawa persembahanmu pada Jurus’lamat
Serahkanlah hatimu dan t’rimalah berkat

2/3
Meski sedikit saja yang engkau berikan
Tuhan tak pandang harta, Ia tak tolakkan
Ingat perempuan janda dan persembahannya
Meski sedikit saja Tuhan tetap t’rima

3/3
Datang kepada Tuhan s’perti engkau ada
Kepada-Nya serahkan hati yang p’nuh dosa
Tuhan akan katakan: Kau bri yang terbanyak
Hatimu yang dis’rahkan tertinggi nilainya

259 SEBAGAIMANA KU ADA

6/4
2#=D
259  SEBAGAIMANA KU ADA

1/6
Sebagaimana ku ada,
Ku datang pada-Mu Yesus
Panggilan-Mu aku t-rima  
Ku datang ya Domba Allah

2/6
Sebagaimana ku ada,
Ku lari pada-Mu Yesus
Darah-Mu basuhkan dosa 
Ku datang ya Domba Allah

3/6
Sebagaimana ku ada,
Dalam pergumulan dosa
B’rikanlah padaku kuasa 
Ku datang ya Domba Allah

4/6
Sebagaimana ku ada,
Miskin, malang dan berduka
Ku bawa pada-Mu semua 
Ku datang ya Domba Allah

5/6
Sebagaimana ku ada,
T’rimalah aku ya Yesus
Janji-Mu aku percaya
Ku datang ya Domba Allah

6/6
Sebagaimana ku ada,
Aku bers’rah s’karang Yesus
Aku milik-Mu slamanya
Ku datang ya Domba Allah